Oleh: Muchibbatul Chasanah, S.Pd.
Pendidikan merupakan salah satu tonggak penting bagi suatu bangsa. Pentingnya pendidikan menjadi salah satu tujuan pembangunan di Indonesia. Oleh karena itu pendidikan di Indonesia diatur dalam suatu Undang-undang. Undang undang yang mengatur yaitu Undang Undang nomor 20 Tahun 2003 mengenai Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) yang mengatur berbagai aspek pendidikan di Indonesia. Pendidikan sebagai tujuan bangsa Indonesia juga tercantum dalam pembukaan UUD 1945 alenia 4 yang berbunyi 'Mencerdaskan kehidupan bangsa'. Hal ini menunjukkan bahwa pendidikan merupakan salah satu tujuan pokok pembangunan di Indonesia.
Kesuksesan suatu sistem pendidikan di Indonesia bisa dilihat dari instansi-instansi pendidikan yang ada. Untuk menunjang keberhasilan pendidikan dalam instansi pendidikan adalah dilaksanakannya ujian akhir untuk mengukur sejauh mana pengetahuan peserta didik. SMK Muhammadiyah Berbah melaksanakan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) Ganjil Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk melihat dan mengukur ketercapaian tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan. ASAS dilaksanakan berdasarkan program kurikulum yang terjadwal pada tanggal 21 November 2024 sampai dengan tanggal 4 Desember 2024.
ASAS SMK Muhammadiyah Berbah dilaksanakan dengan berbasis CBT yang menggunakan platform KlassMu. Selain menggunakan platform Klassmu, digunakan juga platform lain khusus untuk mata pelajaran ismuba. Khusus untuk mata pelajaran ismuba, ujian dilaksanakan secara serentak oleh seluruh sekolah Muhammadiyah se-DIY. Platform ujian ismuba disediakan oleh PWM DIY yang diakses pada link https://ujiansmk.dikdasmenpwmdiy.or.id.
Pelaksanaan ASAS terbilang sukses walaupun terdapat beberapa kendala yang dirasakan. Kendala yang dirasakan terutama terjadi ketika ujian mata pelajaran ismuba. Kendala tersebut diantaranya peserta didik yang kesulitan untuk mengakses laman ujian dikarenakan server down. Kendala tidak hanya dirasakan oleh peserta didik, akan tetapi dirasakan juga oleh bapak ibu guru pengawas dampak dari server down. Akan tetapi kendala sudah dapat teratasi dengan diadakannya ujian susulan untuk mata pelajaran yang tidak dapat diakses ketika server down.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Web SMKMuhberbah.com menggunakan dofollow, untuk memberikan apresiasi sedikit backlink kepada yang mau sudi mampir dan berkomentar.
Namun kami tidak menerima komentar berupa spam sehingga kami memoderasi setiap komentar, dan akan kami menghapus selamanya setiap komentar dengan link hidup.
Terima kasih