Oleh : Agfri Aziiza Nurrohmah (IPM SMK Muh. Berbah 2023)
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) biasa di kenal dengan FORTASI (Forum Ta'aruf dan Orientasi Siswa) kalau di sekolah Muhammadiyah, merupakan kegiatan awal bagi peserta didik baru untuk mengenal dan beradaptasi dengan lingkungan baik secara fisik maupun sosial di sekolah sebelum mulai Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di kelas. Fortasi bertujuan untuk menumbuhkan rasa kecintaan kepada sekolah.
Pada tanggal 10-14 juli 2023, SMK Muhammadiyah berbah melaksanakan forum ta’aruf dan orientasi siswa atau yang biasa di sebut FORTASI. Pada hari senin 10 juli 2023 di laksanakannya upacara pembukaan fortasi yang kegiatan utamanya adalah pemasang cocard pada perwakilan peserta. Yang kemudian di isi materi oleh bu Mita tentang Wawasan Wiyata Mandala. Setelah sholat dhuha di isi materi Kembali oleh pak Irfan dan bu itsna tentang Pendidikan Karakter dan Intolerasi Radikalisme. Kemudian peserta ishoma dan di lanjut di isi Kembali materi tentang Pengenalan Ekstrakulikuler oleh pak imam.
Pada hari selasa 11 juli 2023, kegiatan yang di lakukan yaitu pertama apel terlebih dahulu dan pengondisian peserta. Kemudian lanjut ke materi yang di isi oleh pihak Puskesmas Berbah tentang Kampanye Sekolah Sehat. Setalah sholat dhuha dan istirahat lanjut materi lagi yang di isi oleh Polsek Berbah tentang Bullying dan Narkotika. Setelah itu pengisian minat bakat siswa, dan ishoma. Setelah ishoma di lanjutkan materi tentang kepanduan HW yang di isi oleh pak Surahyono dan bu Nurul, kegiatannya seperti outbound.
Pada hari rabu 12 juli 2023 materi materi yang di fokuskan yaitu tentang (P5). Seperti biasa sebelum masuk materi pagi harinya peserta apel terlebih dahulu. Dan kemudian lanjutkan Sosialisasi Etika Bermedsos (P5) yang di isi oleh bun isa. Dan setelah sholat dhuha ada materi dari PD IPM Sleman tentang ke IPM an. Selanjutnya tentang Gaya Belajar yang di isi oleh pak angga. Dan yang terakhir Budaya Anti Korupsi yang penanggung jawabnya bu syifa. Kegiatan ini berbentuk seperti pembuatan poster dengan tema Budaya Anti Korupsi”.
Pada Fortasi Hari Ke-4 yaitu kegiatannya “OUTING CL3ASS” yang dimana kegiatan ini mengandung Kurikulum Merdeka (P5). Sebelum di laksanakannya outing class peserta diarahkan untuk sholat dhuha terlebih dahulu dan kemudian persiapan keberangkatan. Tempat yang pertama yaitu museum kraton jogja. Setelah kunjungan peserta di perbolehkan mewawancarai pedagang yang ada di sekitar kraton jogja. Yang di sebut dengan kunjungan pasar (P5). Setelah selesai wawancara peserta di arahknan untuk menuju ke masjid besar untuk sholat dhuhur dan makan siang.kemudian peserta melakukan perjalanan menuju ke sekolah.
Tibalah di hari terakhir fortasi, pada hari jumat 14 juli 2023. Kegiatan yang pertama yaitu peserta di arahkan untuk sholat dhuha terlebih dahulu kemudian di lanjut untuk senam Bersama. Setelah senam yaitu materi terakhir dari MDMC sleman tentang Sosialisasi dan simulasi SPAB (Satuan Pendidikan Aman bencana). Dan yang terakhir apel penutupan fortasi 2023. Pada fortasi kali ini bersamaan dengan pergantian kurikulum, maka dari itu kegiatan fortasi kali ini sedikit berbeda dari tahun lalu. Tahun ini fokus pada perkenalan (P5) atau kurikulum merdeka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Web SMKMuhberbah.com menggunakan dofollow, untuk memberikan apresiasi sedikit backlink kepada yang mau sudi mampir dan berkomentar.
Namun kami tidak menerima komentar berupa spam sehingga kami memoderasi setiap komentar, dan akan kami menghapus selamanya setiap komentar dengan link hidup.
Terima kasih