Banner 728x90px

IPM Skamuba sukses selenggarakan Taruna Melati 1 bersama PD IPM Sleman


Total Kunjungan Anda:
Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMK Muhammadiyah Berbah telah melaksanakan kegiatan Taruna Melati 1 dengan lancar. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu, 2 Desember 2023 di Aula SMK Muhammadiyah Berbah.
Kegiatan Taruna Melati 1 merupakan kegiatan latihan dasar kepemimpinan organisasi yang harus dilaksanakan IPM. Materi yang dipelajari antara lain tentang Kemuhammadiyahan, ke-IPMan, kepemimpinan, dan Pengarsipan Dokumen yang disampaikan oleh PD IPM Sleman. Kegiatan ini diikuti seluruh pengurus IPM Skamuba sebanyak 40 orang.
Dalam sambutannya ketua IPM SMK Muhammadiyah Berbah yaitu Dimas Ragil Saputra menyampaikan ucapan terimakasih kepada PD IPM dan harapan setelah kegiatan Taruna Melati 1 dilaksanakan. "Kami sampaikan terimakasih kepada PD IPM yang telah berkenan hadir sebagai pemateri Taruna Melati kali ini dan harapannya setelah kegiatan ini teman-teman lebih termotivasi dan komitmen agar IPM Skamuba lebih berkembang dan maju."
Adapun dalam sambutan dari Pembina IPM SMK Muhammadiyah Berbah yaitu Angga Dharma Prastya, S.Pd. juga menyampaikan motivasi dan harapannya. "Kami sangat mengapresiasi semangat IPM Skamuba yang telah melaksanakan kegiatan Taruna Melati 1, ini adalah kesempatan karena tidak semua siswa dapat mengikuti kegiatan ini. Semoga dengan kegiatan ini pengurus IPM semakin berinovasi, kreatif, dan kompak."
IPM Skamuba juga menerbitkan sertifikat pelatihan bagi pemateri dan peserta Taruna Melati 1 ini. Bagi pengurus IPM Skamuba masih bisa melanjutkan lagi kegiatan Taruna Melati 2 yang nantinya akan dilaksanakan PD IPM. (mgo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Web SMKMuhberbah.com menggunakan dofollow, untuk memberikan apresiasi sedikit backlink kepada yang mau sudi mampir dan berkomentar.
Namun kami tidak menerima komentar berupa spam sehingga kami memoderasi setiap komentar, dan akan kami menghapus selamanya setiap komentar dengan link hidup.
Terima kasih